Senin, 21 Februari 2011

Merancang Template Blogger Dengan Fitur Perancang Template


Setelah seminggu bertapa dan menjauhkan diri dari dunia maya, hari ini saya kembali eksis. Setelah absen wajib di Facebook dan Twitter, saya mulai membuka Dashboard Blog saya ini. Sudah gatel banget ingin bercuap-cuap.


Tapi sebuah tampilan baru muncul, dan membuat saya penasaran. Kok Tata Letak berubah jadiRancangan? Kok ada Perancang Template(dengan embel-embel Baru! dibelakangnya)? Tanpa ba bi bu saya mulai mempelajarinya. Dan benar-benar excited karena ternyata ini adalah fitur baru yang dikeluarkan Blogger.


Perancang Template ini memang merupakan fitur baru dari blogger, yang memudahkan kita untuk merancang template kita sendiri. Fiturnya sangat mudah dan lumayan lengkap, sehingga kita bisa membuat template keren tanpa harus mengutak atik HTML atau CSS atau sebangsanya. Tinggal klik sana sini, jadi deh!... :)


Selain itu, fitur yang sebenarnya sejak lama bisa diakses di Blogger in draft ini menyediakan ribuan gambar yang bisa kita gunakan lho! Saya akan coba menjelaskan secara singkat, padat, dan jelas... :P


Dalam rancangan template ini ada 4 point utama:
1. Template

Disini kita diberi beberapa pilihan dasar template seperti: Mudah, Jendela Gambar, Awesome Inc., Watermark dan Ethereal. Yang mana masing-masing juga memiliki beberapa pilihan warna.


2. Background
Sudah jelas disini kita bisa memilih background sesuka hati kita. Blogger menyediakan banyaaaakkk banget pilihan gambar yang dibagi menurut kategori, misal: abstrak, seni, bisnis, perayaan, hiburan, alam, dan lain-lain. Selain itu juga ada fitur Main color theme untuk merubah color theme, tapi tidak bisa diakses ketika kita memilih Awesome Inc. dan Ethereal.


3. Layout

Ada banyak pilihan layout yang bisa kita gunakan disini. Mau sidebar di kiri, kanan, single, double, triple, tinggal di klik saja di bagian Body Layout. Ada 8 pilihan disana. Bagian footer pun bisa diatur di bagian Footer Layout. Dan pada Adjust Width, kita bisa mengatur seberapa lebar blog kita. Wow! Lengkap banget kan?


4. Advance
Ini merupakan versi lengkapnya Main color theme. Cara kerja dan fungsinya sama dengan blogger yang lama, yaitu untuk mengatur jenis huruf dan warna blog kita.


Memang, di dunia ini tak ada hal yang sempurna. Cieee... Begitupun juga dengan fitur baru ini. Seperti nggak bisa upload gambar sendiri untuk background. Jadi kita terpaksa harus memilih gambar yang sudah tersedia. Yah, namanya juga Template :D Selain itu, aksesnya yang lumayan berat juga cukup memperhambat bagi kita yang koneksinya lambat (pengalaman pribadi. hehehe...). Tapi, diluar itu semuanya keren kok!


Nggak sabar kan pengen segera mencoba! Buruan rancang sendiri template kamu! :D

0 komentar:

Posting Komentar

tinggalkan komentar untuk kemajuan blog ini..